Selasa, 16 April 2013

BLUEBERRY MUFFIN

Di kulkas kebetulan masih ada sisa blueberry yang saya beli beberapa hari yang lalu di Ranch Market. Jadi, saya coba tambahkan sedikit blueberry ini ke dalam muffin yang saya buat. Sesudahnya, saya agak menyesal, kenapa blueberry cuma saya kasih sedikit, karena jadi kurang berasa. Baiklah kalau begitu, besok-besok harus banyak nih blueberrynya...



BLUEBERRY MUFFINS
sumber: The Allergy Mama's Baking Book


Bahan-bahan:

2cup tepung terigu serbaguna
2/3cup gula pasir --> saya menggunakan gula putih halus
2sdt baking powder
1/4sdt garam
2/3cup susu kedelai --> bisa diganti dengan susu sapi atau susu beras
1/4cup minyak sayur atau margarine yang dilelehkan
1/2sdt parutan kulit jeruk lemon
1sdm air perasan jeruk lemon
1sdm air
1/2sdt ekstrak vanilla --> saya tidak pakai
1cup fresh blueberry --> saya hanya 1/4 cup
Gula untuk taburan--> saya tidak pakai

Cara membuat:

Panaskan oven di 200'C.
Tempatkan jadi satu: tepung, gula, baking powder dan garam. Aduk menggunakan whisk. Di wadah yang lain, campur jadi satu: susu kedelai, minyak sayur atau margarine cair, parutan kulit jeruk lemon, air perasan jeruk lemon, air dan vanilla. Lalu tambahkan campuran tepung ke dalam campuran susu kedelai, dan aduk merata menggunakan spatula. Tambahkan blueberry ke dalam adonan dan aduk rata. Tuang adonan ke dalam cetakan-cetakan muffin. Taburkan gula di atasnya, dan panggang selama 20 menit atau hingga matang.

Tidak ada komentar: